BinjaiNews – Inter Miami akan kembali menghadapi Nashville SC pada leg kedua babak 16 besar Piala Champions CONCACAF.
Pada pertemuan pertama, kedua tim berbagi skor sama kuat 2-2 di kandang Nashville, Geodis Park (8/3/2024).
The Herons tertinggal dua gol lebih dulu dalam laga tersebut.
Lionel Messi dan Luis Suarez kemudian mencetak masing-masing satu gol balasan untuk memaksa laga berakhir imbang.
Khusus Messi, lesakan tersebut membuat dirinya selalu mencatatkan kontribusi gol pada musim ini.
Ia tercatat selalu mencetak gol ataupun assist dalam empat pertandingan beruntun di lintas kompetisi.
Rinciannya Messi menorehkan satu assist saat Inter Miami menang 2-0 atas Salt Lake kemudian mencetak sebiji gol ke gawang Los Angeles FC (1-1), lalu mengukir brace dalam kemenangan 5-0 atas Orlando City, dan terakhir saat menghadapi Nashville.
Namun, di saat performanya sedang konsisten, kapten timnas Argentina itu justru absen ketika Inter Miami menghadapi Montreal pada pekan keempat MLS 2024 (11/3/2024).
Tanpa Messi, klub milik David Beckham itu kalah 2-3 dari Montreal.
Itu menjadi kekalahan perdana Inter Miami pada musim ini.
Usut punya usut, Messi absen karena diistirahatkan oleh sang pelatih, Gerardo ‘Tata’ Martino.
Keputusan itu diambil guna menghindarkan Messi dari cedera.
La Pulga diprediksi akan kembali masuk skuad saat menghadapi Nashville.
Kehadiran Messi diharapkan bisa membantu meloloskan Inter Miami ke babak perempat final.
Adapun bentrokan tersebut akan digelar di Chase Stadium, Kamis (14/3/2024) pukul 07.30 WIB.
Berikut 5 pertemuan terakhir Nashville vs Inter Miami:
08-03-2024 Nashville 2-2 Inter Miami (Piala Champions CONCACAF)
31-08-2023 Inter Miami vs Nashville 0-0 (MLS)
20-08-2023 Nashville vs Inter Miami 1-1, adu penalti 9-10 (Leagues Cup)
24-05-2023 Inter Miami vs Nashville 2-1 (US Open Cup)
18-05-2023 Nashville vs Inter Miami 2-1 (MLS)
Berikut prakiraan line-up Nashville vs Inter Miami:
Nashville (4-3-3): Panicco; Bauer, Zimmerman, Kallman, Lovitz; Anunga, Godoy Gaines; Muyl, Shaffelburg, Ajago F
Pelatih: Gary Smith
Inter Miami (4-3-3): Callender; Allen, Freire, Aviles, Jordi Alba; Gressel, Sergio Busquets, Gomez; Messi, Suarez, Robert Taylor
Pelatih: Tata Martino
LINK LIVE STREAMING (klik tautannya)