BinjaiNews – Orleans Masters akan memasuki babak perempat final yang digelar di Palais des Sports, Prancis, Jumat (15/3/2024).
Sebanyak empat wakil Merah-Putih masih bertahan untuk meraih hasil maksimal pada turnamen bulu tangkis BWF World Tour Super 300 itu.
Sayangnya satu wakil Indonesia lainnya sudah tersingkir pada babak 16 besar.
Status unggulan kesatu tak menjadi jaminan bagi ganda putri Indonesia, Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi mampu melangkah lebih jauh.
Ana/Tiwi dikandaskan pasangan non-unggulan asal China, Wang Ting Ge/Wang Yi Duo dengan skor 19-21, 10-21.
Meski demikian, asa Indonesia untuk meraih gelar masih bertumpu terhadap empat wakil lainnya.
Perjuangan Indonesia pada babak perempat final akan dibuka unggulan kesatu ganda campuran, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari.
Rinov/Pitha yang sedang berupaya untuk keluar dari krisis kepercayaan diri juga akan menghadapi pasangan unggulan lainnya.
Mereka akan melawan unggulang kelima asal Jepang, Hiroki Nishi/Akari Sato.
Sekadar informasi, ini menjadi penampilan Rinov/Pitha di babak perempat final setelah terakhir kali pada Hong Kong Open, bulan September 2023 lalu.
Pertandingan nanti akan menjadi pertemuan pertama bagi kedua pasangan.
Selanjutnya, dari sektor ganda putri Meilysa Trias Puspitasari/Rachel Allessya Rose akan menghadapi penakluk Ana/Tiwi.
Mereka bersua Wang Ting Ge/Wang Yi Duo dari China.
Masih dari nomor ganda putri, Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto yang berstatus unggulan kelima akan bertemu unggulan kedua wakil tuan rumah, Margot Lambert/Anne Tran.
Ini akan menjadi pertemuan kedua bagi mereka, tahun lalu Lanny/Ribka berhasil mengalahkan Margot/Anne pada turnamen yang sama yakni Orleans Masters 2023.
Saat itu, Lanny/Ribka menang via rubber game dengan skor 21-19, 14-21, 21-19.
Selain itu, ganda putra Indonesia, Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani juga akan memperebutkan satu tempat di semifinal.
Sabar/Reza akan bertemu ganda putra Inggris, Callum Hemming/Ethan Van Leeuwe.
JADWAL ORLEANS MASTERS 2024
Perempat Final
Lapangan 1
[4] 21.30 WIB – XD: Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari (1) vs Hiroki Nishi/Akari Sato (Jepang/5)
[9] 01.00 WIB – WD: Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto (5) vs Margot Lambert/Anne Tran (Prancis/2)
Lapangan 2
[5] 22.30 WIB – WD: Meilysa Trias Puspitasari/Rachel Allessya Rose vs Wang Ting Ge/Wang Yi Duo (China)
[9] 01.10 WIB – MD: Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani vs Callum Hemming/Ethan Van Leeuwe (Inggris)
*Nomor di sebelah kiri adalah nomor urut pertandingan