Olahraga

Jadwal dan Link Live Streaming Undian Kejuaraan Beregu Asia 2024 – Mulai Pukul 10.30, Intip Calon Lawan Tim Bulu Tangkis Indonesia

×

Jadwal dan Link Live Streaming Undian Kejuaraan Beregu Asia 2024 – Mulai Pukul 10.30, Intip Calon Lawan Tim Bulu Tangkis Indonesia

Sebarkan artikel ini

BinjaiNews – Empat tim teratas berhak tampil pada putaran final Thomas dan Uber Cup 2024 yang dijadwalkan pada 27 April – 5 Mei 2024 di Chengdu, China. Thomas dan Uber Cup merupakan turnamen penutup dalam pengumpulan poin kualifikasi Olimpiade Paris 2024.

Jelang turnamen tersebut, konfederasi bulu tangkis Asia (BAC) akan menggelar proses undian Kejuaraan Beregu Asia 2024 pada Selasa (30/1/2024) di Selangor Malaysia, mulai pukul 10.30 WIB.

Proses undian ini dapat disaksikan secara langsung melalui link live streaming kanal YouTube dan laman sosial media Facebook Badminton Asia.

Tim bulu tangkis putra Indonesia untuk pertama kalinya tidak menjadi unggulan pertama pada Kejuaraan Beregu Asia setelah 2020.

Pada Kejuaraan Beregu Asia 2024 Indonesia menjadi unggulan kedua, unggulan teratas adalah China.

Pemeringkatan tim di Kejuaraan Beregu Asia dilakukan dengan menjumlah poin ranking dari tiga pemain tunggal teratas dan dua pasangan ganda teratas.

Penurunan peringkat pebulu tangkis Indonesia membuat jumlah poin yang dimiliki skuad putra juga berkurang.

Pada 2020 Indonesia menguasai peringkat 1 dan 2 dua dunia melalui pasangan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo dan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.

Saat peringkat dunia belum dipulihkan sepenuhnya pasca-pembekuan akibat pandemi Covid-19, Minions dan The Daddies masih bertahan di peringkat masing-masing pada 2022.

Pasangan ganda putra teratas Indonesia yaitu Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto berada di peringkat enam dalam pekan ranking yang dijadikan acuan untuk Kejuaraan Beregu Asia 2024.

Ganda putra Merah Putih lainnya, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana ada di peringkat ke-9.

Sementara itu, China telah merebut kembali peringkat satu dunia melalui Liang Wei Keng/Wang Chang sejak akhir Oktober lalu meski saat ini ranking mereka sudah digeser Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (India).

Ganda putra kedua Negeri Tirai Bambu, Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi juga lebih tinggi peringkatnya di atas Fikri/Bagas.

China menjadi unggulan pertama pada Kejuaraan Beregu Asia lagi sejak 2018. Pada Kejuaraan Beregu Asia 2022, Indonesia tidak mengikutsertakan Anthony Sinisuka Ginting dan Jonatan Christie.

Chico Aura Dwi Wardoyo menjadi tunggal putra pertama, diikuti Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin yang menjadi ganda putra pertama.

Tim putra Indonesia gagal mempertahankan gelar setelah kalah dari Malaysia pada babak final. Malaysia saat itu turun dengan kekuatan terbaik.

Sementara itu, tim putri Indonesia datang dengan status juara bertahan. Namun, perjalanan Gregoria Mariska Tunjung dan kawan-kawan tidak mudah karena harus bersaing dengan China, Jepang, dan Thailand.

Pada Kejuaraan Beregu Asia 2022, Indoensia menjadi juara setelah menundukkan Korea Selatan dengan skor 3-1 pada babak final.

Korea sudah mengamankan tiket ke putaran final Uber Cup 2024 semenjak kesuksesan menjadi juara pada edisi sebelumnya.

Berikut link live streaming proses undian Kejuaraan Beregu Asia 2024.

LINK 1 (Facebook Badminton Asia)

LINK 2 (YouTube Badminton Asia)

Daftar peringkat tim putra pada Kejuaraan Asia 2024.

Daftar peringkat tim putra pada Kejuaraan Asia 2024.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *