BinjaiNews – Althaf menunjukkan kelasnya saat duel Persis Solo melawan Persik, Sabtu (24/2).
Bermain dari menit pertama, dia sukses menjawab dengan satu gol dan satu assist di laga tersebut.
Menariknya, Bachdim merupakan senior Althaf saat keduanya berada di Persis.
Menurut Irfan Bachdim, kekalahan atas Persis bisa segera dia lupakan.
Pasalnya, Althaf Indie tampil apik dan cukup mendapatkan sorotan di laga tersebut.
Dia juga langsung memberikan pujian pasca laga tersebut.
“Setelah pertandingan saya bicara dengan dia (Althaf).”
“Walaupun saya kalah saya tetap senang melihat proses di,” kata Irfan Bachdim pada sesi jumpa pers seusai laga.
Mantan pemain andalan timnas Indonesia ini juga memberikan banyak masukan kepada pemain berusia 21 tahun tersebut.
Diantaranya terkait beberapa hal yang harus Althaf perbaiki agar jadi lebih baik.
Masih berusia muda, Althaf masih memiliki banyak kesempatan di masa depan.
Penampilan winger muda Persis di laga ini jadi bukti bahwa dia sudah berkembang.
“Kemarin dia sempat saya kasih banyak kesempatan dan bantu dia untuk apa yang harus diperbaiki.”
“Hari ini dia main sangat bagus membantu tim dengan satu gol dan satu assist,” tegasnya.
Bachdim melanjutkan, kesempatan di timnas Indonesia masih terbuka untuk Althaf.
Syaratnya dia harus terus belajar dan membuktikan diri saat berada di lapangan.
Nantinya, bermain di skuad Garuda tinggal menunggu waktu.
“Saya senang walaupun kalah.”
“Tapi di masa depan semoga dia lebih baik dan masuk timnas Indonesia,” pungkasnya.