Olahraga

Hasil Piala Asia 2023 – Dramatis, Korea Selatan Pulangkan Arab Saudi Lewat Adu Tendangan Penalti

×

Hasil Piala Asia 2023 – Dramatis, Korea Selatan Pulangkan Arab Saudi Lewat Adu Tendangan Penalti

Sebarkan artikel ini

BinjaiNews – Sebelumnya kedua tim bermain imbang 1-1 di waktu normal.

Laga baru saja dimulai Korea Selatan langsung mengambil inisiatif serangan.

Apa yang dilakukan oleh Son Heung-min dkk masih kesulitan untuk menembus rapatnya lini belakang Arab Saudi.

Para pemain Korea Selatan bermain sabar dengan menguasai jalannya pertandingan.

Tidak ada celah yang terlihat untuk masuk ke dalam pertahanan Arab Saudi.

Sementara Arab Saudi lebih mengandalkan serangan balik cepat ke pertahanan Korea Selatan.

Peluang pertama Korea Selatan datang pada menit ke-25 lewat Son Heung-min.

Mendapatkan umpan direct dari sisi sebelah kanan, pemain Tottenham Hotspur itu melepaskan tendangan pelan yang bisa ditangkap kiper Arab Saudi, Ahmed Al Kassar.

Tiga menit kemudian giliran Arab Saudi mendapatkan peluang pertamanya.

Sepakan Saleh Al Shehri masih melenceng di samping gawang Korea Selatan.

30 menit jalannya pertandingan, Korea Selatan mulai mengendurkan serangannya.

Situasi ini dimanfaatkan dengan baik oleh Arab Saudi untuk bergantian menyerang.

Pada menit ke-40 Arab Saudi mempunyai peluang emas untuk mencetak gol.

Berawal dari sepak pojok, dua kali sundulan pemain Arab Saudi membentur mistar gawang.

Lalu bek Korea Selatan, Kim Min-jae, melakukan penyelamatan gemilang dengan membelokkan bola yang mengarah ke gawang.

Babak pertama pun berakhir dengan skor kacamata.

Di awal babak kedua, pelatih Arab Saudi, Roberto Mancini, melakukan pergantian pemain di lini depan.

Ia menarik Saleh Al Shehri dan memasukan Abdullah Radif.

Babak kedua baru saja dimulai, Abdullah Radif langsung mencetak gol ke gawang Korea Selatan setelah menerima umpan matang dari Salem Al Dawsari.

Arab Saudi unggul 1-0 atas Korea Selatan.

Tertinggal satu gol membuat pelatih Korea Selatan, Juergen Klinsmann, langsung melakukan tiga pergantian pemain.

Ia memasukan Hwang Hee-chan, Cho Gue-sung, dan Park Yong-woo.

Tiga pemain yang ditarik keluar itu adalah Jung Seung-hyun, Lee Jae-sung, dan Jeong Woo-yeong.

Masuknya tiga pemain itu masih belum membuahkan hasil untuk Korea Selatan.

Mereka masih kesulitan untuk menembus rapatnya lini belakang Arab Saudi.

Untuk menambah kuat lini tengah, Arab Saudi kembali melakukan pergantian pemain dengan menarik Naser Aldawsari dan memasukan Eid Al Muwallad.

Serangan yang dibangun Korea Selatan ke gawang Arab Saudi semakin agresif.

Namun, sampai menit ke-75 kedudukan masih belum juga berubah.

Korea Selatan benar-benar tidak menyerah begitu saja.

Umpan-umpan pendek dilakukan Korea Selatan dan bermain bersabar untuk menembus rapatnya lini belakang Arab Saudi.

Pada menit ke-84, Arab Saudi melakukan pergantian pemain di lini depan dengan memasukan Abdulrahman Ghareeb dan menarik Salem Al Dawsari.

Korea Selatan terus menggempur Arab Saudi dan beberapa peluang pun didapatkan.

Kiper Arab Saudi, Ahmed Al Kassar, melakukan dua kali penyelamatan gemilang yang membuat lini depan Korea Selatan tampak frustasi.

Untuk menambah kuat lini belakang, Arab Saudi melakukan pergantian pemain pada menit ke-89. Hassan Kadesh dimasukan untuk menggantikan Mohammed Al-Breik.

Wasit memberikan waktu tambahan 10 menit pada babak kedua.

Korea Selatan hampir saja mencetak gol pada menit ke-90+2 lewat tandukan Cho Gue-sung, namun masih membentur mistar gawang.

Kiper Arab Saudi Ahmed Al Kassar mendapatkan kartu kuning pada menit ke-90+5 karena dinilai terlalu lama mengulur waktu.

Usaha yang terus dibangun Korea Selatan akhirnya tiba pada menit ke-90+9.

Umpan lambung Y W Seol berhasil dimaksimalkan dengan baik oleh Cho Gue-sung untuk mencetak gol ke gawang Arab Saudi.

Skor imbang 1-1 ini bertahan hingga babak kedua berakhir dan dilanjutkan ke extra time.

Di extra time babak pertama, Korea Selatan masih menguasai jalannya pertandingan, namun belum ada gol yang tercipta.

Ada dua kartu kuning diberikan wasit kepada Eid Al Muwallad dan Lee Kang-in.

Di extra time babak kedua, Korea Selatan benar-benar tidak berhenti terus menyerang Arab Saudi.

Tendangan dari Son Heung Min dkk masih mampu diantisipasi kiper Arab Saudi.

Korea Selatan melakukan pergantian pemain dengan menarik Kim Min-jae dan memasukkan Park Jin-seop pada menit ke-117.

Kartu kuning kembali diberikan wasit kepada Mohammed Al Breik pada menit ke-120.

Extra time babak kedua pun berakhir untuk kedua tim yang bermain imbang 1-1 di waktu normal.

Laga pun harus dilanjutkan melalui adu tendangan penalti.

Adu Tendangan Penalti

Penendang penalti pertama Arab Saudi diambil Mohamed Kanno yang sukses menjebol gawang Korea Selatan.

Selanjutnya penalti Korea Selatan diambil oleh Son Heung-min yang juga sukses menjebol gawang Arab Saudi.

Penendang penalti kedua Arab Saudi diambil oleh Saud Abdulhamid, ia sukses melepaskan tendangan keras dan menghujam gawang Korea Selatan.

Selanjutnya penalti Korea Selatan diambil oleh Kim Young-Gwon yang sukses menjebol gawang Arab Saudi.

Penendang penalti ketiga Arab Saudi diambil oleh Sami Al Najel dan dapat diatasi oleh kiper Korea Selatan.

Selanjutnya penalti Korea Selatan diambil oleh Cho Gue-sung yang dengan mudah mengecoh kiper Arab Saudi, Negeri Gingseng kini unggul 3-2.

Penendang keempat Arab Saudi diambil oleh Abdulrahman Ghareeb yang lagi-lagi gagal menjebol gawang Korea Selatan.

Penentu kemenangan Korea Selatan diambil oleh Hwang Hee-chan dan sukses menjebol gawang Arab Saudi.

Korea Selatan pun menang adu penalti atas Arab Saudi dengan skor 4-2.

Dengan hasil ini Korea Selatan akan melawan Australia pada babak delapan besar Piala Asia 2023 di Stadion Al Janoub, Al Wakrah, pada Jumat (2/2/2024).

Sebelumnya, Australia sukses menang dengan skor telak 4-0 saat melawan timnas Indonesia pada babak 16 besar Piala Asia 2023 di Stadion Jassim Bin Hamad, Al Rayan, Minggu (28/1/2024).

FT: Arab Saudi 1 Vs 1 Korea Selatan (Pen 2-4)

Gol: Abdullah Radif (46), Cho Gue-sung (90+9)

Daftar Susunan Pemain Arab Saudi Vs Korea Selatan

Arab Saudi: 22 Ahmed Al Kassar, 25 Mohammed Al Burayk, 4 Ali Lajami, 5 Ali Al Bulayhi, 17 Hassan Tambakti, 12 Saud Abdulhamid, 10 Salem Al Dawsari, 23 Mohamed Kanno, 24 Nasser Al Dawsari, 15 Abdullah Al Khaibari, 11 Saleh Al Shehri

Cadangan: 20 Abdullah Radif, 1 Mohammed Al Yami, 2 Fawaz Ali, 3 Awn Al Saluli, 6 Eid Al Muwallad, 7 Mukhtar Ali, 8 Abdulelah Almalki, 9 Firas Al Buraikan, 13 Hassan Kadesh, 16 Sami Al Najel, 18 Abdulrahman Ghareeb, 21 Raghed Al Najjar

Coach: R. Mancini

Korea Selatan: 21 Jo Hyeon-Woo, 19 Kim Young-Gwon, 23 Kim Tae-Hwan, 15 Jung Seung-Hyun, 4 Kim Min-Jae, 22 Seol Young-Woo, 10 Lee Jae-Sung, 6 Hwang In-Beom, 18 Lee Kang-In, 17 Jeong Woo-Yeong, 7 Son Heung-Min

Cadangan: 5 Park Yong-woo, 9 Cho Gue-sung, 11 Hwang Hee-chan, 2 Lee Ki-je, 3 Kim Jin-su, 8 Hong Hyun-seok, 12 Song Bumkeun, 13 Lee Soon-min, 16 Park Jin-seop, 20 Oh Hyeon-gyu, 25 Kim Ji-soo, 26 Yang Hyun-jun

Coach: J. Klinsmann

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *