BinjaiNews – Tim nasional Nigeria lebih dahulu memastikan tempat mereka pada semifinal Piala Afrika 2023.
Elang Super dari Afrika ini tampil melawan timnas Angola pada babak perempat final.
Selalu menjadi tim favorit, timnas Nigeria pun mampu menuntaskan perlawanan kali ini dengan mudah.
Ademola Lookman sudah membawa Elang Super Afrika unggul lewat golnya pada menit ke-41.
Setelah gol Lookman, Nigeria sebenarnya sempat membobol lawan lewat Victor Osimhen.
Akan tetapi, Osimhen ternyata ternyata berada dalam posisi off-side sehingga golnya harus dianulir.
Nigeria pun harus puas melaju ke babak semifinal hanya dengan kemenangan tipis 1-0.
Tim asuhan Jose Peseiro tersebut kini tinggal menunggu pemenang laga Cape Verde versus Afrika Selatan untuk menjadi lawan pada babak semifinal.
Di laga lain, tim nasional Republik Demokratik Kongo meraih kemenangan meyakinkan untuk lolos dari babak perempat final.
Melawan timnas Guinea, timnas Republik Demokratik Kongo sempat tertinggal terlebih dahulu.
Guinea mendapat kesempatan emas lewat tendangan penalti pada menit ke-20.
Mohamed Bayo yang bertindak sebagai eksekutor berhasil menjalankan tugasnya dengan baik.
Namun, timnas RD Kongo segera membalas gol Bayo tersebut hanya dalam selang waktu tujuh menit.
Gol Chancel Mbemba pada menit ke-27 berhasil menghidupkan harapan untuk timnya.
RD Kongo cukup kesulitan untuk menambah gol pada laga kali ini.
Akan tetapi, penantian tersebut terbayar setelah Yoane Wissa mencetak gol dari titik putih pada menit ke-65.
Pesta Republik Demokratik Kongo tidak berhenti meski Wissa sudah memberi keunggulan.
Arthur Masuaku menciptakan gol tendangan bebas pada menit ke-82 yang membawa timnya semakin berada di atas angin.
Berkat kelolosan ini, RD Kongo tinggal menunggu pemenang laga Mali versus Pantai Gading yang akan menjadi lawan.