Olahraga

Hasil Liga 1 – Kepala Alfeandra Dewangga Jadi Penghalang Kemenangan Persebaya, PSIS Curi Poin di Debut Paul Munster

×

Hasil Liga 1 – Kepala Alfeandra Dewangga Jadi Penghalang Kemenangan Persebaya, PSIS Curi Poin di Debut Paul Munster

Sebarkan artikel ini

BinjaiNews – Memasuki menit ke-16, sundulan Gali Freitas dari sisi kanan di kotak penalti usai menyambar bola umpan Giovani Numberi yang gagal diantisipasi Andhika Ramadhani membentur tiang gawang Persebaya.

Tiga menit berselang, PSIS membuka keunggulan 0-1 lewat sontekan Taisei Marukawa yang menyambar bola muntah dari sepakan Vitinho.

Pada menit ke-28, Persebaya menyamakan skor 1-1 melalui Andre Oktaviansyah.

Diawali Andre Oktaviansyah yang merebut bola dari kaki Boubakary Diarra dan langsung melakukan tendangan keras.

Hingga turun minum, tidak ada tambahan gol yang tercipta.

Pada menit ke-64, Adi Satryo melakukan dua penyelamatan penting bagi PSIS.

Pertama, menghalau sontekan M Hidayat di mulut gawang yang menciptakan bola muntah ke kaki Robson Duarte.

Tembakan keras pun mampu ditepis Adi Satryo.

Memasuki menit ke-81, tendangan melengkung M Iqbal hanya mengarah tipis di samping kiri gawang PSIS.

Lima menit berselang, Alfeandra Dewangga yang berada di pojok kiri gawang mampu menghalau bola yang disepak Bruno Moreira dengan kepalanya.

Skor 1-1 menjadi hasil laga Persebaya vs PSIS.

Atas hasil ini, Persebaya yang mengoleksi 27 poin berada di urutan ke-12 klasemen.

Sementara PSIS menempati peringkat keempat dengan torehan 39 poin.

Selanjutnya, pada pekan ke-24 kompetisi, Persebaya Surabaya akan menjamu Bhayangkara FC, Minggu (4/2/2024).

PSIS menantang Arema FC, Senin (5/2/2024).

Susunan pemain Persebaya vs PSIS:

Persebaya: 52-Andhika Ramadhani; 2-Catur Pamungkas, 5-Dusan Stefanovic, 3-Reva Adi Utama, 26-Yan Victor, 8-Andre Oktaviansyah, 96-M Hidayat, 36-Ripal Wahyudi (6-M Iqbal 77′), 99-Bruno Moreira, 9-Paulo Henrique, 30-Robson Carlos Duerte.

Cadangan: 27-Oktafianus Fernando, 64-Aditya Arya Nugraha, 17-Roy Yusuf, 28-Alfan Suaib, 25-Mikael Tata, 20-Wildam Ramdhani, 23-Kadek Raditya, 6-M Iqbal, 77-Kasim Botan, 32-Riswan Lauhim.

Pelatih: Paul Munster.

PSIS: 30-Adi Satryo; 45-Ahmad Syihab (68-Tri Setiawan 68′), 46-Fredyan Wahyu, 15-Giovani Numberi (3-Haykal Alhafiz 68′), 93-Lucas Gama, 19-Alfreanda Dewangga, 21-Boubakary Diarra, 17-Gali Freitas (14-Riyan Ardiansyah 88′), 90-Carlos Fortes, 10-Taisei Marukawa (11-Gian Zola 88′), 7-Vitinho (29-Septian David Maulana 67′).

Cadangan: 11-Gian Zola, 99-Evan Dimas, 29-Septian David Maulana, 57-Azyah Nur, 57-Barnabas Sobor, 68-Tri Setiawan, 52-Rizky Darmawan, 14-Riyan Ardiansyah, 3-Haykal Alhafiz, 13-Bayu Fiqri.

Pelatih: Gilbert Agius.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *