BinjaiNews – Tim yang diperkuat pebola voli putri Indonesia, Megawati Hangestri Pertiwi, pada Liga Voli Korea 2023-2024 itu sukses menghibur penonton di Indonesia Arena melalui aksi di Indonesia Arena pada 20 April kemarin.
Sebelum Red Sparks tampil dengan Indonesia All Star, para penonton disuguhkan dengan berbagai hiburan.
Pada pagi harinya, para penggemar voli bisa meminta tanda tangan dan berfoto dengan para pemain Red Sparks.
Setelah itu, aksi para selebriti antara Pink Dragon dan Red Phoenix turut memeriahkan suasana.
Acara ini juga dipadukan dengan hiburan penampilan Smash dan JKT 48.
Sementara itu, final Proliga 2024 dijadwalkan pada 20-21 Juli mendatag di GOR Among Rogo, Yogyakarta.
“Kami berusaha mudah-mudahan di Indonesia Arena kosong tanggal 20-21 Juli sehingga bisa dialihkan ke Jakarta. Voli saat ini sedang booming,” ucap Imam.
“Kemarin luar biasa saat mendatangkan Red Sparks. Tiket di Indonesia Arena terjual habis. Artinya itu menunjukkan bahwa bola voli di Indonesia tidak hanya prestasi, tetapi juga tontonan.
Pada Fun Volleyball sebanyak 12.500 tiket terjual habis dari kapasitas penonton sebanyak 16.000 orang.
Sebelumnya, Menpora Dito Ariotedjo mengaku bahagia acara yang digelar LPDUK (Lembaga Pengelola Dana dan Usaha Keolahragaan) yang merupakan Badan Layanan Umum (BLU) di bawah Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) RI berlangsung sukses.
“Hari ini saya sangat bahagia dengan suksesnya acara voli di Indonesia Arena. Kami padukan dengan entertainment dan ternyata pendukung voli Indonesia dan masyarakat sudah siap,” kata Menpora Dito Ariotedjo.
“Tadi kami juga meminta mas AHY (Agus Harimurti Yudhoyono) selaku tokoh dari dunia voli untuk memberikan medali dan piala. “
“Saya yakin ke depan ekosistem voli di Indonesia makin maju dan ini akan lebih menarik lagi.”
“Insha Allah untuk final Proliga nanti kami akan bikin yang serupa. Saya komitmen agar timnas putri dan putra akan kita dukung sampai peringkatnya masuk ke minimal 30 besar dulu.”
Proliga 2024 ini akan berlangsung di sembilan kota di Indonesia, pada 25 April hingga 21 Juli 2024, dengan diikuti tujuh tim putra dan tujuh tim putri.
Kesembilan kota besar di Tanah Air itu, antara lain Yogyakarta, Semarang, Palembang untuk putaran reguler 1 (25 April – 12 Mei 2024).
Selanjutnya, di Gresik untuk putaran reguler 1 dan 2 (16-19 Mei 2024), kemudian berlanjut di Bandung, Malang, dan Pontianak untuk putaran reguler 2 (6-23 Juni 2024).
Di Kediri dan Solo untuk Final Four (4-14 Juli 2024), dan ditutup di Yogyakarta sebagai laga grand final (20-21 Juli 2024).
Peserta pada kompetisi yang telah memasuki tahun ke-22 ini diikuti Jakarta LavAni Allobank, Jakarta Bhayangkara Presisi, Jakarta STIN BIN, Jakarta Pertamina Pertamax, Palembang Bank SumselBabel, Kudus Sukun Badak, dan pendatang baru Jakarta Garuda Jaya, untuk sektor putra.
Untuk sektor putri diisi oleh juara bertahan Bandung Bank bjb Tandamata, Jakarta Pertamina Enduro, Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia, Jakarta BIN, Jakarta Popsivo Polwan, Jakarta Elektrik PLN, dan pendatang baru, Jakarta Livin Mandiri.