BinjaiNews – Persija Jakarta melakoni misi berat pada laga tersebut.
Pasalnya, lawan tim asuhan Thomas Doll pekan ini merupakan pemuncak klasemen Liga 1 2023-2024.
Borneo FC meraih 51 poin dari 23 pertandingan.
Tim berjulukan Pesut Etam juga memiliki rekor superior di kandang.
Tim asuhan Pieter Huistra itu belum pernah kalah di kandang sendiri.
Thomas Doll angkat bicara sebelum duel berat tersebut.
Pelatih asal Jerman mengaku bahwa pemain Persija sudah siap tempur menghadapi Borneo FC.
“Selamat malam, tentu saja saya sangat senang, kompetisi liga telah bergulir kembali usai libur panjang,” ujar Thomas Doll pada konferensi pers sebelum laga Borneo FC vs Persija Jakarta.
“Maksud saya ini juga penting bagi para pemain untuk memulai persaingan sesegera mungkin.”
“Karena pada sesi latihan, para pemain sudah menanti untuk segera bermain dan ingin menjawab tantangan.”
“Kami sudah melakukan persiapan yang bagus.”
“Para pemain bekerja keras dan sangat berkonsentrasi penuh.”
“Kami juga melakukan sesi latihan yang bagus.”
“Kami bisa melihat juga sebuah perkembangan dari para pemain sepanjang pekan lalu,” lanjutnya.
Thomas Doll menyebut bahwa melakoni laga setelah istirahat selama sebulan menjadi tantangan tersendiri.
Pasalnya, performa tim sulit untuk dinilai karena baru memulai liga kembali usai istirahat sejak akhir Desember 2023.
“Tidak ada satu tim, tidak ada yang tahu secara persis performa mereka pada pekan ini.”
“Karena laga terakhir di liga terjadi pada pertengahan Desember.”
“Setiap tim mulai bangkit dan saya harap kami bisa menghadirkan kualitas besok ke dalam lapangan.”
“Kami tahu bahwa Persija bukanlah favorit pada laga ini karena Borneo berada di posisi teratas di liga.”
“Mereka sampai saat ini memainkan musim yang fantastis.”
“Ini laga yang sulit bagi kami. Tantangan yang bagus untuk kami juga dan perasaan saya tentu para pemain sudah siap.”
“Stadionnya bagus, maksud saya kami bermain besok malam pukul 8 saat lampu menyala terang.”
“Itu waktu terbaik bagi para pemain. Saya harap kami bisa menampilkan performa terbaik besok.”
“Kami membutuhkannya ketika ingin mengincar sesuatu di sini. Pada satu titik, semuanya harus menampilkan performa bagus di lapangan.”
“Tidak cukup dengan 70 atau 80 persen. Jadi, kita tahu bahwa atmosfernya fantastis di sini,” tutupnya.